News

News

MediaMU.COM

Apr 28, 2024
Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang
Breaking
Atasi Perubahan Iklim, MLH PP Muhammadiyah Tanam 1000 Pohon Mangrove Timnas U-23 Indonesia Kalahkan Korsel di Piala Asia, PP Muhammadiyah Beri Apresiasi Menang Lewat Adu Penalti lawan Korsel, Indonesia Satu Kaki Menuju Olimpiade 2024 Babak I Perempat Final Piala Asia U-23: Indonesia Unggul 2-1 atas Korea Selatan Inilah Doa untuk Mengharap Kemenangan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia PP Muhammadiyah Apresiasi Sikap Kenegarawanan Anies dan Ganjar Haedar Nashir: Indonesia Harus Dibangun dengan Pemikiran Moderasi dan Multi Perspektif Pasca Putusan MK, Abdul Mu'ti Apresiasi Sikap Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud FLC PWM DIY dan SDN Karangsari Kolaborasi Tingkatkan Motivasi Belajar Anwar Abbas Harap Muhammadiyah-NU Bersatu Hadapi Peralihan Peradaban Ketum PP Pemuda Muhammadiyah Minta Semua Pihak Hormati Putusan MK Inilah Makna Syawalan Bagi Cabang Ranting dan Masjid Berkemajuan Sukses di DPD RI, PWM DIY Siapkan Kader-kader Terbaiknya di Pilkada Serentak 300 Warga Muhammadiyah Ngaglik Hadiri Syawalan, Siap Bangun SMP Muhammadiyah yang Pertama Timnas U-23 Menang Lawan Australia Berkat Mahasiswa Muhammadiyah, Inilah Komentar Syauqi Soeratno Dukung Timnas U-23 di Piala Asia, PP Muhammadiyah Gelar Nonton Bareng Ragam Cerita Posko Mudikmu Tempel: Insiden Minibus dan Evakuasi Pemudik Terlantar Haedar Nashir: Puasa Ramadan Memberikan Nilai Tengahan Bagi Umat Muslim Alumni Sekolah Muhammadiyah Harus Punya Nilai Lebih Dan Beda Video Pendeta Gilbert Viral dan Tuai Polemik, Ini Respons Sekum PP Muhammadiyah

Berikan Ruang Aman Kader, IMM Sahkan Pedoman Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual

JAKARTA - Pedoman dan Standard Operasional Procedure (SOP) Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (PPKS) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) disahkan pada Jumat, 1 Desember 2023, di Hotel Soyan, Menteng, Jakarta Pusat, dalam momentum Tanwir ke XXXII. 

Pedoman dan SOP PPKS yang diusung oleh bidang IMMawati Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Jawa Tengah ini telah melalui proses riset Bidang IMMawati IMM Jawa Tengah dari Oktober 2022 sampai dengan Mei 2023 sebagai respon terhadap banyaknya ruang-ruang yang belum memberikan rasa aman untuk IMMawati dan IMMawan. 

"Materi SOP merupakan kumpulan gagasan dan juga pendalaman terhadap kasus yang pernah terjadi di dalam IMM," ungkap Nia Nur Pratiwi, S. Pd., ketua bidang IMMawati DPD IMM Jawa Tengah diwawancarai Rabu, 13 Desember 2023.

Beberapa bidang yang turut terlibat adalah bidang Hukum dan HAM, bidang IMMawati dan seluruh bidang di DPD IMM Jawa Tengah juga turut mensukseskan penuh pengajuan pedoman dan SOP ini. 

Materi Pedoman dan SOP PPKS ini di antaranya seperti latar belakang, dasar hukum, tujuan, sasaran, tugas dan wewenang Satgas PPKS, bagian dan struktur Satgas PPKS, kode etik dan prinsip pelaksanaan. 

Selain itu, disebutkan dalam draft penyusunan SOP Satgas PPKS ini seperti pencegahan seksual, penanganan, alur dan SOP penanganan kekerasan seksual, formulir dan format administrasi penanganan kekerasan seksual.

"Harapannya dengan adanya Standar Operasional Prosedur ini, perlindungan dan pengamanan terhadap seluruh kader baik IMMawati maupun IMMawan dapat terpenuhi secara menyeluruh," sambung Nia.

DPD IMM Jawa Tengah juga berharap segala bentuk kekerasan seksual dalam bentuk apapun dapat di hapuskan dalam tubuh IMM secara menyeluruh dan bisa menyentuh ke semua lini dalam setiap perkaderan. (*)

Berita ini diterima mediamu.com dari rilisan pers DPP IMM

Wartawan: Fatan Asshidqi

Comment

Your email address will not be published

There are no comments here yet
Be the first to comment here