Rilis Daurah

Rilis Daurah

Smallest Font
Largest Font

YOGYAKARTA -– Bertempat di Kompleks Masjid Taqwa Suronatan, Lembaga Pengembangan Pesantren (LP2) PWM DIY bekerjasama dengan Panitia Gerakan Ramadhan (PGR) PRM Suronatan Yogyakarta menyelenggarakan Daurah Qira’ah al-Kutub sejak tanggal 1 – 27 Ramadhan 1439 H.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Kegiatan ini diikuti oleh 9 (Sembilan) orang santri putera dan puteri dari Makassar, Tulungagung, Lamongan, dan Gunung Kidul, yang merupakan kader dan lulusan dari  lembaga pendidikan umum dan pesantren Muhammadiyah.

Kegiatan daurah ini adalah sebuah terobosan yang digagas oleh LP2 PWM DIY dengan menggandeng Lembaga Pendidikan Siraaj, yang bertujuan membimbing dan meningkatkan kemampuan membaca kitab gundul para santri. Dengan metode siraaj yang dikembangkan oleh Ustadz AR Fauzi (alumni Pendidikan Ulama Tarjih Muhammadiyah), diharapkan dalam 60 (enam puluh) pertemuan teori masing-masing berdurasi 2 (dua) jam dan 10 (sepuluh) hari praktek dan ujian, dan semuanya dilakukan secara intensif, para santri dapat membaca dan memahami kitab gundul (kuning) yang sebagian besar masih menjadi referensi keilmuan dalam Islam.

Dan Alhamdulillah, seluruh santri yang telah mengikuti kegiatan daurah dinyatakan lulus.

Dalam penuturannya, Agus Saeful Bahri sebagai sekretaris LP2 PWM DIY sekaligus pengurus Pimpinan Ranting Muhammadiyah Suronatan Bidang Dakwah menyatakan bahwa kegiatan daurah ini akan menjadi agenda rutin Pimpinan Ranting Muhammadiyah Suronatan, bahkan akan diupayakan untuk menjadi kegiatan yang bersifat regular di luar bulan Ramadhan, agar keterampilan membaca kitab gundul (kuning) tidak saja dimiliki oleh kalangan pesantren, tetapi juga bisa dipelajari oleh masyarakat umum. (ASB)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow