Siapkan Program Kerja Setahun Ke Depan, PCM & PCA Kalasan Gelar Rapat Kerja

Siapkan Program Kerja Setahun Ke Depan, PCM & PCA Kalasan Gelar Rapat Kerja

Smallest Font
Largest Font

SLEMAN - Sabtu, 26 Oktober 2024 Pimpinan Cabang Muhammadiyah dan Aisyiyah (PCM & PCA) Kalasan mengadakan rapat kerja tahunan bertempat di Aula SD Muhammadiyah Kadisoka. Raker ini dihadiri oleh segenap Pimpinan PCM, Ketua dan Anggota Majelis, Kantor Layanan Lazismu, PCA, PCPM, PCNA, dan Perwakilan PRM se-Kapaewon Kalasan.

Raker PCM & PCA Kalasan tahun 2024 kali ini mengambil tema “Memajukan dan Mencerahkan Kalasan.” Acara diawali dengan pembacaan kalam illahi oleh Ibu Sugiyah dilanjutkan dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, Mars Sang Surya dan Mars Aisyiyah dengan dirigen Ibu Ratna,S.Pd. Ketua PCM Kalasan, H. Sunandar, S.Psi., dalam sambutannya menjelaskan bahwa Raker itu digelar untuk memenuhi ketentuan AD/ART Persyarikatan Muhammadiyah dan juga menyediakan media untuk memaparkan capaian program, evaluasi program selama setahun, sekaligus menyusun rencana program tahun 2024/2025.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Rapat Kerja PCM/ PCA Kalasan dibuka secara resmi oleh Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Sleman, H. Harjaka, S.Pd., S.Ag., M.Pd., M.A. pkl.08.20. Selaku Ketua PDM, Harjaka menyambut baik Raker PCM/ PCA Kalasan. Menurutnya, raker ini menjadi media bertemu , penemu, dan nemu.

Maknanya, raker menjadi media bertemunya seluruh pimpinan dan anggota penguru PCM/ PCA Kalasan untuk bertukar gagasan sehingga menghasilkan kesepakatan-kesepakatan kerja yang akan dirumuskan dalam program kerja PCM/PCA Kalasan tahun 2024/ 2025. Di sisi lain, Harjaka menekankan perlunya seluruh komponen PCM/ PCA Kalasab memiliki 5 sifat pokok sebagai warga Muhammadiyah, yakni:

(1) Gandhes, yaitu berbudi pekerti baik; (2) Luwes, yaitu mudah bergaul, manjing ajur ajer di tengah-tengah masyarakat yang majemuk, tetapi mampu menunjukkan jati dirinya sebagai warga Muhammadiyah; (3) Mentes, yakni berisi, berilmu dan berpengetahuan; (4) Leres, yakni bener, sikap dan perilakunya baik sehingga bisa dipercaya oleh seluruh warga masyarakat; dan (5) Pantes, yakni warga Muhammadiyah harus bisa memantaskan diri agar bisa menjadi teladan bagi masyarakat. Harjaka berharap Raker PCM/ PCA Kalasan ini dapat membawa Muhammadiyah yang berkemajuan.

Sementara itu, penasihat PCM/ PCA Kalasan, Prof. Dr. Sutrisno, M.Ag., dalam arahannya menekankan pentingnya kajian memahami Alquran secara utuh 30 juz bagi seluruh masjid Muhammadiyah di Kapanewon Kalasan secara rutin setiap hari. Sutrisno meyakini bahwa apabila hal tersebut bisa dimotori dan dilaksanakan oleh PCM, dalam waktu 3 hingga 5 tahun mendatang akan terjadi perubahan signifikan dan itu akan menjadi ikon unggulan PCM Kalasan. Beliau sudah membuktikan, mengasuh kajian memahami Alquran dalam wadah Kajian Ahad Malam (KALAM).

Kajian memahami Alquran yang pada awalnya dirintis di rumah miliknya di Kompleks Perumahan UIN, Sambisari setiap Ahad malam pengikutnya semakin hari semakin bertambah banyak. Lalu, dengan dukungan semua jamaah Kalam dan simpatisan lain, dibangunlah Gedung Dakwah Kalam di atas tanah wakaf di sebelah timur Kantor Kalurahan Purwomartani.

Kini kajian memahami Alquran dilaksanakan di Gedung Dakwah Kalam secara rutin setiap hari Selasa dan Jumat bakda Ashar selama sejam, diasuh langsung oleh Prof. Sutrisno dan setiap Ahad malam pkl.19.30 s.d. 20.30 kajian tematik diasuh secara bergantian oleh Prof. Sutrisno, Prof. Muhammad Chirzin, Dr. Sumedi, dan ustadz-ustadz lain secara bergantian.

Adapun kajian memahami Alquran yang diasuh Prof. Sutrisno secara urut setiap hari dilaksanakan di Masjid Darul Mutaqin Kantor Kalurahan Purwomartani secara rutin setiap bakda Subuh hingga waktu syuruq. Menurutnya, berdasarkan pengalaman kajian memahami Alquran yang dilaksanakan setiap bakda Subuh hingga waktu syuruq di masjid Darul Mutaqin Kantor Kalurahan Purwomartani khatam selama 477 pertemuan.

Selanjutnya, saat memasuki sesi presentasi laporan kegiatan, evaluasi, dan rancangan program kerja dipandu oleh Sekretaris PCM Kalasan Iswanto, M.Pd. Setiap majelis secara bergantian menyampaikan paparannya sekira 15 menit. Urutan presentasinya dimulai dari Majelis Tabligh, Tarjih, dan Tajdid dwakili oleh Apung Syaipudin, M.Si., Majelis Lingkungan Hidup disampaikan oleh Budi Isroi, Majelis Dikdas dan PNF disampaikan oleh Drs. H. Haryadi dan Nurwahid Sudarta, S.Pd.. Majelis Pembinaan Kader dan Sumber Daya Insani disampaikan oleh Drs. H. Heri Prasetya dan Supadi SAH, S.Pd. , Majelis Pemberdayaan Masyarakat dan Pembinaan Kesejahteraan Sosial djsampaikan oleh H. Mintardi, Majelis Ekonomi, Bisnis, dan Pariwisata disampaikan oleh H. Mardiyono ST dan Sumadi, S.T., M.B.A., Majelis Pemberdayaan Wakaf disampaikan oleh H. Baihaqi dan H. Kunia Wirya Dimulya, S.Kom, Majelis Pustaka dan Informasi disampaikan oleh H. Sarno R Sudibyo, M.Pd., dan Kantor Layanan Lazizmu disampaikan oleh Eko Susatyo Harso, M.Pd.I.

Raker PCM/ PCA Kalasan ditutup dengan bacaan hamdallah pkl. 14.30

Kontributor: H. Sarno R. Sudibyo, M.Pd.

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    1
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow