ads
Peringatan Milad ke-112 Muhammadiyah Trimulyo, Momentum Regenerasi dan Silaturahim

Peringatan Milad ke-112 Muhammadiyah Trimulyo, Momentum Regenerasi dan Silaturahim

Smallest Font
Largest Font

SLEMAN — Dalam rangka memperingati Milad ke-112 Muhammadiyah, Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Trimulyo Utara dan Selatan, bersama Pimpinan Ranting Aisyiyah Trimulyo, menggelar pengajian akbar pada Ahad pagi, 17 November 2024. Acara yang berlangsung di lapangan SD Muhammadiyah Mantaran ini menghadirkan Ustadz H. Saebani, MA., M.Pd., sebagai pembicara utama.

Momentum milad ini juga dirangkaikan dengan pelantikan Pimpinan Pemuda Muhammadiyah dan Nasyiatul Aisyiyah Ranting Trimulyo, serta pemberian santunan kepada anak yatim dan dhuafa di lingkungan Kalurahan Trimulyo.

Advertisement
ads
Scroll To Continue with Content

Acara tersebut dihadiri oleh Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Sleman, Ketua Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Sleman, Lurah Kalurahan Trimulyo, Babinsa, Babinkamtibmas, serta warga Muhammadiyah setempat. Dalam sambutannya, Zahrul Mufrodi, Ketua PCM Sleman, menekankan pentingnya regenerasi di tingkat ranting untuk menjaga kesinambungan dan estafet kepemimpinan dalam organisasi Muhammadiyah. "Kita patut bersyukur dan terus berkontribusi bersama Muhammadiyah untuk kemaslahatan masyarakat," ujarnya.

Sementara itu, Lurah Trimulyo, Cholik Harmoko, menyampaikan apresiasi atas kontribusi Muhammadiyah bagi masyarakat, khususnya di Kalurahan Trimulyo. "Muhammadiyah telah banyak memberikan manfaat nyata bagi bangsa Indonesia dan masyarakat Trimulyo," ungkapnya.

Dalam tausiyahnya, Ustadz H. Saebani mengajak jamaah untuk terus menjaga silaturahim, berpegang teguh pada Al-Qur'an dan Hadis, serta menjadi rahmatan lil’alamin bagi semua.

Kemeriahan acara semakin terasa dengan penampilan tari Saman dari Aceh dan lagu-lagu religi yang dibawakan oleh siswa-siswi SMP Muhammadiyah Sleman dengan iringan gitar akustik.

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    1
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow