News

News

MediaMU.COM

May 14, 2024
Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang
Breaking
PCM Ngampilan Adakan Silaturahmi Sekaligus Pelepasan Calon Jamaah Haji Mie Lezatmu dan Mocaf Jadi Bukti Inovasi Cabang-Ranting Muhammadiyah dalam Dakwah Ekonomi PSHW UMY Amankan Tiket Menuju Babak 32 Besar Liga 3 Nasional Gelar Workshop Nasional, LPCRPM PP Siapkan Penguatan Cabang, Ranting, dan Masjid Mahasiswa UAD Tuntut Palestina Merdeka, Presiden BEM UAD: Negara Arab Jangan Cuma Peduli Minyak Saja! Ikut Aksi Bela Palestina, Rektor UAD: Anak Kecil Juga Pedih dengan Penderitaan Palestina Serukan Dukungan Palestina Merdeka, Dosen UAD: Pro Israel Hukumnya Haram Mughallazah Aksi Bela Palestina Menggema di Seluruh Kampus Muhammadiyah dan Aisyiyah Nasyiatul Aisyiyah gelar ToT Fasilitator Desa Ramah Perempuan dan Peduli Anak untuk Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat 1000 Cahaya: Muhammadiyah Gerakkan Ranting Hingga Sekolah untuk Cegah Krisis Iklim Keluarga Alumni UAD Hadiri Syawalan: Taburkan Maaf, Sucikan Hati, Eratkan Tali Persaudaraan Perguruan Tinggi Muhammadiyah - Aisyiyah Bakal Gelar Aksi Serentak Bela Palestina Perkuat Dakwah, Warga Muhammadiyah Bantul Hadiri Syawalan dan Pelepasan Ratusan Jamaah Haji K.H. Harun Abdi Manaf: Banggalah Menjadi Warga Muhammadiyah dan Pegawai AUM Gelar Syawalan dan Silatnas, IPM Luncurkan Inovasi dan Rencana Masa Depan Menjanjikan Syawalan PCM Kalasan Bahas Diplomasi Makanan Sebagai Upaya Melenturkan Dakwah Berkemajuan Pentas Dakwah Seni Budaya Meriahkan Syawalan PCM Gamping Dalam Syawalan dan Family Gathering, IMM UGM Bersatu dan Bersilaturahmi Resmi Terpilih Jadi DPD RI, Syauqi Soeratno Siap Bawa Muhammadiyah dan Jogja Lebih Istimewa Sukses Antar Syauqi Soeratno ke DPD RI, PWM DIY Songsong Pilkada 2024

LSB dan LPO PP Muhammadiyah Gelar Rakernas Bersama

YOGYA - Lembaga Seni Budaya (LSB) dan Lembaga Pengembangan Olahraga (LPO) Pimpinan Pusat Muhammadiyah berkolaborasi menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) bersama pada 13-15 Rabi'ul Akhir 1445 H bertepatan 27-29 Oktober 2023 di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) dibuka Ketua Umum PP Muhammadiyah Prof. Dr. H. Haedar Nashir, M.Si. 

Pada kesempatan itu Haedar mengapresiasi dan berharap Rakernas bersama ini bisa menghasilkan pemikiran dan langkah untuk memperkaya seni, budaya dan olahraga yang telah hidup subur di Muhammadiyah.

"Hematnya seni, budaya, dan olahraga merupakan bagian dari kehidupan manusia, baik secara individu, lebih-lebih berkelompok," kata Haedar. 

Disampaikan Haedar, termasuk dalam perjalanan sejarah Muhammadiyah, seni, budaya dan olahraga, bukan suatu yang baru. Dalam aspek seninya dulu drumband, itu khasnya Muhammadiyah. Seni baca Al-Qur’an ini juga bagian dari seni budaya yang bersifat keagamaan.

Seni, budaya dan olahraga memang berperan penting dalam dakwah. Melalui seni, budaya dan olahraga merupakan wadah inklusif. "Tidak ada lagi batas suku, bangsa, agama dan seterusnya," ungkap Haedar.

Melalui seni, budaya dan olahraga ini juga bisa digunakan oleh Muhammadiyah untuk menjangkau seluruh lapisan masyarakat. Namun perlu dibuat klasifikasi jenis-jenis seni, budaya dan olahraga sesuai dengan lapisan kelas masyarakat.

“Ini instrumen dakwah yang penting. Tetapi untuk sampai ke situ perlu rekonstruksi dan pemahaman tentang seni, budaya, olahraga kita di Muhammadiyah,” kata Haedar.

Bahkan Haedar menantang LSB PP Muhammadiyah untuk mengonstruksi seni dangdut menjadi instrumen dakwah Muhammadiyah, yang relevan dengan keislaman dan sesuai dengan selera kelas atau segmentasi masyarakat pinggiran.

Sekretaris Lembaga Seni Budaya Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Faris Al-Fadhat, mengungkapkan, Rakernas akan merumuskan peta jalan bidang seni, budaya dan olahraga di lingkungan persyarikatan Muhammadiyah.


Sesuai dengan Tanfidz Keputusan Muktamar ke-48 Muhammadiyah, Rakernas ini diarahkan untuk merumuskan peta jalan peningkatan kualitas mutu layanan Persyarikatan dan Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) di bidang seni, budaya dan olahraga.

Ketua LPO Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Gatot Sugiharto, menyatakan, dalam Rakernas akan didorong pengembangan gugus tugas di bidang kecabangan olahraga. Salah satu kecabangan olahraga yang telah menjadi gugus tugas adalah Panahan Muhammadiyah (PanahMu). 

Adanya gugus tugas merupakan implementasi dari Tanfidz Keputusan Muktamar ke-48 Muhammadiyah dalam hal sistem pembinaan, pengembangan dan pemajuan bidang seni, budaya dan olahraga di semua jenjang kepemimpinan  Persyarikatan Muhammadiyah. (*)

Wartawan: Affan Safani Adham

Comment

Your email address will not be published

There are no comments here yet
Be the first to comment here