News

News

MediaMU.COM

Apr 29, 2024
Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang
Breaking
Haedar Nashir Tegaskan Muhammadiyah Netral dalam Politik, Ingatkan Semua Pihak Berintrospeksi Atasi Perubahan Iklim, MLH PP Muhammadiyah Tanam 1000 Pohon Mangrove Timnas U-23 Indonesia Kalahkan Korsel di Piala Asia, PP Muhammadiyah Beri Apresiasi Menang Lewat Adu Penalti lawan Korsel, Indonesia Satu Kaki Menuju Olimpiade 2024 Babak I Perempat Final Piala Asia U-23: Indonesia Unggul 2-1 atas Korea Selatan Inilah Doa untuk Mengharap Kemenangan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia PP Muhammadiyah Apresiasi Sikap Kenegarawanan Anies dan Ganjar Haedar Nashir: Indonesia Harus Dibangun dengan Pemikiran Moderasi dan Multi Perspektif Pasca Putusan MK, Abdul Mu'ti Apresiasi Sikap Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud FLC PWM DIY dan SDN Karangsari Kolaborasi Tingkatkan Motivasi Belajar Anwar Abbas Harap Muhammadiyah-NU Bersatu Hadapi Peralihan Peradaban Ketum PP Pemuda Muhammadiyah Minta Semua Pihak Hormati Putusan MK Inilah Makna Syawalan Bagi Cabang Ranting dan Masjid Berkemajuan Sukses di DPD RI, PWM DIY Siapkan Kader-kader Terbaiknya di Pilkada Serentak 300 Warga Muhammadiyah Ngaglik Hadiri Syawalan, Siap Bangun SMP Muhammadiyah yang Pertama Timnas U-23 Menang Lawan Australia Berkat Mahasiswa Muhammadiyah, Inilah Komentar Syauqi Soeratno Dukung Timnas U-23 di Piala Asia, PP Muhammadiyah Gelar Nonton Bareng Ragam Cerita Posko Mudikmu Tempel: Insiden Minibus dan Evakuasi Pemudik Terlantar Haedar Nashir: Puasa Ramadan Memberikan Nilai Tengahan Bagi Umat Muslim Alumni Sekolah Muhammadiyah Harus Punya Nilai Lebih Dan Beda

Pendewasaan Berpolitik Jadi Harapan Haedar Nashir untuk Tahun 2024

JAKARTA - Seiring berakhirnya tahun 2023, Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah mengadakan Media Gathering di Kantor PP Muhammadiyah di Jakarta pada Kamis (28/12).

Pada acara ini, Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Haedar Nashir, Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti, dan Ketua PP Muhammadiyah Saad Ibrahim turut hadir. Haedar menyatakan bahwa penyelenggaraan acara ini bertujuan untuk saling memberikan masukan, termasuk dari para pelaku media, kepada Persyarikatan Muhammadiyah. Terutama, masukan ini diharapkan untuk membangun bangsa dan negara.

Dalam menyambut tahun 2024, Guru Besar Sosiologi Haedar Nashir berharap agar hubungan antara rakyat dan elit bangsa semakin dewasa. Dewasa dalam konteks ini diartikan sebagai pemahaman yang mendalam terhadap dasar-dasar kebangsaan dan kenegaraan, yakni Pancasila, Agama, dan Budi Luhur Bangsa.

Haedar juga menekankan pendewasaan dalam konteks Pemilu. Dengan enam kali Pemilu presiden yang telah diselenggarakan sejak kemerdekaan Indonesia, Haedar berpendapat bahwa rentang waktu yang panjang ini seharusnya sejalan dengan proses pendewasaan.

Kepada kontestan Pemilu 2024, Haedar menitip pesan agar mereka mendalami, menghayati, dan mampu menerjemahkan fondasi atau dasar-dasar negara. Menurutnya, pemahaman yang mendalam ini dapat mengurangi potensi distorsi terhadap pondasi kebangsaan dan kenegaraan.

Haedar berpendapat bahwa debat Capres-cawapres bukan hanya masalah kemenangan dan kekalahan, melainkan bagaimana cara calon melihat Indonesia dan memahami dasar-dasar berbangsa dan bernegara sesuai dengan cita-cita yang diwariskan oleh para pendahulu.

“Kalau (Debat Capres-cawapres) menjadi cerdas cermat, akan betapa dangkalnya kita. Padahal dari ketiga calon itu akan yang menjadi pemimpin,” ungkap Haedar seperti dilansir muhammadiyah.or.id.

Wartawan: Fatan Asshidqi

Comment

Your email address will not be published

There are no comments here yet
Be the first to comment here