News

News

MediaMU.COM

May 19, 2024
Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang
Breaking
Mesra Banget! PWM dan PWNU DIY Silaturahmi dan Siap Kerja Bareng Umat Muslim Debat Soal Fatwa Musik, Ini Kata Ketua PWPM DIY Pelatihan Paralegal oleh ‘Aisyiyah dan BPHN Tingkatkan Akses Bantuan Hukum PCIM Amerika Bergabung Dalam Gelombang Dukungan Global untuk Palestina Songsong Milad ke-107, 'Aisyiyah Komitmen Perkuat Dakwah Kemanusiaan Semesta Abdul Mu'ti: Bukan Mendiskriminasi, Islam Justru Memuliakan Perempuan Lewat Workshop, BMT UMY Komitmen Wujudkan “Modernisasi Koperasi” di Kabupaten Bantul Komitmen Mengabdi Di Daerah 3T, PENA UMY Menuju Sambi Rampas Gallery Walk GCWRI Jadi Saksi Aksi Pemuda-Pemudi Lintas Iman Rawat Perdamaian dan Lingkungan  Nur Ahmad Ghojali Harapkan LKSA Panti Asuhan Muhammadiyah Unggul Berkemajuan PC IMM Djazman Al Kindi Yogya dan BEM UAD Gelar Simposium Pemikiran Islam, Hadirkan Pendiri IMM JISRA Indonesia Suarakan Ecofeminism dan Kerukunan Lintas Iman dalam Global Conference on Women’s Rights in Islam (GCWRI) PCM Ngampilan Adakan Silaturahmi Sekaligus Pelepasan Calon Jamaah Haji Mie Lezatmu dan Mocaf Jadi Bukti Inovasi Cabang-Ranting Muhammadiyah dalam Dakwah Ekonomi PSHW UMY Amankan Tiket Menuju Babak 32 Besar Liga 3 Nasional Gelar Workshop Nasional, LPCRPM PP Siapkan Penguatan Cabang, Ranting, dan Masjid Mahasiswa UAD Tuntut Palestina Merdeka, Presiden BEM UAD: Negara Arab Jangan Cuma Peduli Minyak Saja! Ikut Aksi Bela Palestina, Rektor UAD: Anak Kecil Juga Pedih dengan Penderitaan Palestina Serukan Dukungan Palestina Merdeka, Dosen UAD: Pro Israel Hukumnya Haram Mughallazah Aksi Bela Palestina Menggema di Seluruh Kampus Muhammadiyah dan Aisyiyah

LHKP PDM Kota Yogya dan UAD Gelar FGD Refleksi Penanganan Covid-19

Wakil Walikota Yogyakarta memberikan keynote speech pada FGD LHKP PDM Kota Yogyakarta dan UAD. Foto: Ahimsa/mediamu.com

YOGYA – Menjelang pergantian tahun, Lembaga Hikmah dan Kebijakan Publik (LHKP) PDM Kota Yogyakarta bersama Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menyelenggarakan Forum Group Discussion (FGD). Tema yang diambil “Refleksi Penanganan Covid-19 Tahun 2021 di Kota Yogyakarta” dilaksanakan di Auditorium Kampus I UAD, Sabtu (18/12).

Kegiatan tersebut menghadirkan para stage holders dan akademisi dalam penanganan Covid-19. Dimulai dengan penyampaian pengantar dari Ketua LHKP PDM Kota, dilanjutkan dengan sambutan Wakil Ketua PDM Kota Yogyakarta dan keynote speech Wakil Walikota Yogyakarta.

Dua agenda utama kegiatan itu adalah penyampaian pemantik dari Kepala Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta, Komandan Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC) Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Komandan Muhammadiyah Covid-19 Command Center (MCCC), Ketua Satgas Covid-19 UAD, Universitas ‘Aisyiyah (Unisa) Yogyakarta, serta Kepala Dinas Sosial Kota Yogyakarta.

Drs. Abd. Samik Sandhi, Ketua LHKP PDM Kota, menyampaikan harapan agar kegiatan ini dapat mewadahi pihak-pihak yang ingin memberikan sumbangsih saran untuk penanganan Covid-19. “Cukuplah dua tahun kita berteman dengan Covid,” imbuhnya.

Sedangkan Wakil Ketua PDM Kota Yogyakarta, Ki Ashad Kusuma Djaya, mengawali sambutan dengan membacakan Al-Qur’an Surah Ar-Rum: 40-41. “Setidaknya jika kita tidak bisa memutus apa yang sudah terjadi (penyebaran Covid), kita bisa bersama-sama mengatasinya,” katanya.

Wakil Rektor UAD, Rusydi Umar, Ph.D., menyampaikan kata sambutan. “UAD sangat terbuka bekerja sama dengan program Gandeng Gendong pemerintah dan juga LHKP PDM,” tuturnya.

Acara dilanjutkan dengan paparan beberapa pemantik. Misalnya, penyampaian materi dari Kepala Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta yang mengulas perkembangan Covid-19 serta penanganan yang sudah dilakukan, hingga kondisi terkini Kota Yogyakarta yang sudah lebih aman.

Wakil Walikota Yogyakarta, Drs. Heroe Poerwadi, M.A., mengatakan, “Kita akan melihat 2022 menjadi tanda terselesaikannya kasus Covid atau sebaliknya akan terus bertambah.”

Ia menegaskan pentingnya untuk tetap berhati-hati. Usai menyampaikan refleksi puncak Covid pada Juli lalu, Heroe menyebut informasi adanya varian baru Covid, yakni Omicron, yang mulai merisaukan masyarakat.

Belakangan, banyak pelancong dari luar kota datang untuk berwisata dan mulai memadati Kota Yogyakarta. “Kota Yogya yang pada posisi terbuka mau tidak mau harus mengantisipasi dengan upaya-upaya memadai,” tegasnya. (*)

Wartawan: Ahimsa W. Swadeshi
Editor: Heru Prasetya

Comment

Your email address will not be published

There are no comments here yet
Be the first to comment here