News

News

MediaMU.COM

May 3, 2024
Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang
Breaking
Kembali Rebut 3 Poin di Liga 3, PSHW UMY Pertahankan Ritme Permainan Timnas U-23 Gagal Kalahkan Irak, Haedar Nashir: Masih Ada Asa Suara Muhammadiyah Buka SM Farm, Ratusan Ekor Sapi Langsung Ludes Dipesan Ratusan Baliho Ketua PWPM DIY Penuhi Titik Strategis Gunungkidul, Isyarat Maju Pilkada Luar Biasa! 926 Guru PAUD/TK ABA Hadir di Silaturahim Keluarga Besar IGABA Sleman Demam Timnas, 200 Titik Pimpinan dan Amal Usaha Muhammadiyah Gelar Nobar PCIM Tiongkok Gelar Kajian Syawal Bersama Din Syamsuddin, Kuatkan Dakwah Melalui Diaspora Timnas Indonesia Kalah Atas Uzbekistan, Haedar Nashir Beri Semangat: Kalian Pahlawan Bangsa Tanpa Mahkota! Ramai Gelar Nobar Timnas U-23, Dosen UMY Beri Penjelasan Begini Rektor Berharap PSHW UMY Jadi Kebanggan Pemuda dan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Amanatkan Jaga Tradisi Syawalan, Haedar Nashir: Identitas Kita Sebagai Bangsa Haedar Nashir Tegaskan Muhammadiyah Netral dalam Politik, Ingatkan Semua Pihak Berintrospeksi Atasi Perubahan Iklim, MLH PP Muhammadiyah Tanam 1000 Pohon Mangrove Timnas U-23 Indonesia Kalahkan Korsel di Piala Asia, PP Muhammadiyah Beri Apresiasi Menang Lewat Adu Penalti lawan Korsel, Indonesia Satu Kaki Menuju Olimpiade 2024 Babak I Perempat Final Piala Asia U-23: Indonesia Unggul 2-1 atas Korea Selatan Inilah Doa untuk Mengharap Kemenangan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia PP Muhammadiyah Apresiasi Sikap Kenegarawanan Anies dan Ganjar Haedar Nashir: Indonesia Harus Dibangun dengan Pemikiran Moderasi dan Multi Perspektif Pasca Putusan MK, Abdul Mu'ti Apresiasi Sikap Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud

Pertama di DIY, LazisMu UMY dan RS AMC Muhammadiyah Fasilitasi Khitan Laser Gratis   

YOGYA - Lembaga Amil Zakat Infaq dan Sadaqah Muhammadiyah (LazisMu) Universitas Muhammadiyah Yoghkarta (UMY) bersama dengan RS AMC Muhammadiyah menggelar khitan laser gratis kepada 50 anak kurang mampu yang berdomisili di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Kegiatan ini berlangsung di Aula Lantai 4 RS AMC Muhammadiyah pagi ini Sabtu (23/12). 

Diketahui, khitan gratis yang dilaksanakan oleh Lazismu UMY ini adalah khitan gratis yang kedua kali. Namun, khitan gratis sebelumnya masih menggunakan metode manual, sehingga khitan dengan menggunakan metode laser ini adalah khitan gratis pertama yang dilakukan oleh Lazismu UMY. Khitan metode laser secara gratis ini juga menjadi yang pertama kalinya dilakukan di DIY

drg. Betha Candra Sari selaku Direktur Utama RS AMC Muhammadiyah pun mengungkapkan bahwa kegiatan khitan laser gratis ini merupakan yang pertama kali di DIY, karena biasanya khitan gratis menggunakan metode manual seperti yang umumnya ditemui.  

“Hari ini kami mendedikasikan khitan gratis dengan metode laser. Dan ini belum pernah ada yang melakukannya. Biaya laser itu lumayan, tidak ada yang di bawah 1,5 juta,” tandasnya.  

Iapun menjelaskan bahwa salah satu keunggulan dari penggunaan laser adalah minimnya pendarahan, sehingga proses penyembuhan menjadi lebih cepat. Namun, ia tetap meminta agar orang tua tetap memantau anaknya agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, seperti infeksi sekunder.  

“Kami akan memantau proses penyembuhan lukanya meskipun pendarahannya sedikit. Proses menjahit akan dilakukan, jadi mohon perhatikan tingkat kebersihannya untuk menghindari infeksi sekunder,” imbuhnya.

Lebih lanjut pihaknya  akan menyediakan tindakan lanjutan apabila terjadi hal-hal yang tidak biasa selama proses penyembuhan khitan. 

“Kami menyediakan nomor yang dapat dihubungi untuk memberikan panduan tentang tindakan yang harus diambil,” tuturnya. 

Ahmad Syauqi Soeratno, Komisaris RS AMC Muhammadiyah yang juga hadir membuka acara secara resmi mengatakan bahwa teknik khitan menggunakan laser ini dapat memudahkan dalam proses penyembuhan pasca khitan, yang dibutuhkan hanyalah keberanian. Ia pun menyambut baik diselenggarakannya kegiatan ini dan berharap anak-anak yang dikhitan menjadi anak yang sholeh, cerdas, bijaksana dan berani.  

“Selamat datang di RS AMC, RS milik kita bersama. RS ini milik Persyarikatan Muhammadiyah. Terima Kasih kepada Lazismu, dan PT AUH yang telah memfasilitasi peralatan yang dibutuhkan. Kita sedang menciptakan sejarah kebaikan, karena dengannya, misi kita untuk memberikan kontribusi positif bagi kehidupan di dunia ini dapat terlaksana dengan baik. Semoga para adik yang akan menjalani sunat mendapatkan hikmah, menjadi anak yang sholeh, pemimpin yang bertaqwa, cerdas, bijaksana dan berani," pungkasnya.

Berita ini diterima mediamu.com dari rilisan pers Badan Humas dan Protokoler UMY
Wartawan: Fatan Asshidqi

Comment

Your email address will not be published

There are no comments here yet
Be the first to comment here