News

News

MediaMU.COM

Apr 28, 2024
Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang
Breaking
Atasi Perubahan Iklim, MLH PP Muhammadiyah Tanam 1000 Pohon Mangrove Timnas U-23 Indonesia Kalahkan Korsel di Piala Asia, PP Muhammadiyah Beri Apresiasi Menang Lewat Adu Penalti lawan Korsel, Indonesia Satu Kaki Menuju Olimpiade 2024 Babak I Perempat Final Piala Asia U-23: Indonesia Unggul 2-1 atas Korea Selatan Inilah Doa untuk Mengharap Kemenangan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia PP Muhammadiyah Apresiasi Sikap Kenegarawanan Anies dan Ganjar Haedar Nashir: Indonesia Harus Dibangun dengan Pemikiran Moderasi dan Multi Perspektif Pasca Putusan MK, Abdul Mu'ti Apresiasi Sikap Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud FLC PWM DIY dan SDN Karangsari Kolaborasi Tingkatkan Motivasi Belajar Anwar Abbas Harap Muhammadiyah-NU Bersatu Hadapi Peralihan Peradaban Ketum PP Pemuda Muhammadiyah Minta Semua Pihak Hormati Putusan MK Inilah Makna Syawalan Bagi Cabang Ranting dan Masjid Berkemajuan Sukses di DPD RI, PWM DIY Siapkan Kader-kader Terbaiknya di Pilkada Serentak 300 Warga Muhammadiyah Ngaglik Hadiri Syawalan, Siap Bangun SMP Muhammadiyah yang Pertama Timnas U-23 Menang Lawan Australia Berkat Mahasiswa Muhammadiyah, Inilah Komentar Syauqi Soeratno Dukung Timnas U-23 di Piala Asia, PP Muhammadiyah Gelar Nonton Bareng Ragam Cerita Posko Mudikmu Tempel: Insiden Minibus dan Evakuasi Pemudik Terlantar Haedar Nashir: Puasa Ramadan Memberikan Nilai Tengahan Bagi Umat Muslim Alumni Sekolah Muhammadiyah Harus Punya Nilai Lebih Dan Beda Video Pendeta Gilbert Viral dan Tuai Polemik, Ini Respons Sekum PP Muhammadiyah

48 Anak Panah Terbaik Muhammadiyah Dilesatkan ke Arena Muktamar

YOGYAKARTA Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta, yang merupakan sekolah kader persyarikatan Muhammadiyah mempunyai cara sendiri dalam menyemarakan dan memeriahkan perhelatan Muktamar Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah ke-48 yang diselenggarakan di Surakarta, pada tanggal 18 – 20 November 2022 mendatang.

Sebanyak 48 siswa yang mewakili 1.700 siswa Mu’allimin dilesatkan menuju arena Muktamar dengan melakukan Long March dari Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta menuju Gedung Edutorium Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), yang menjadi tempat sidang Muktamar Muhammadiyah ke-48.

Perjalanan Long March ditempuh selama 3 hari 2 malam dimulai dari tanggal 10-12 November 2022, dengan jarak tempuh 65 km. Sebelum melakukan perjalanan, para kader dilepas oleh Direktur Mu’allimin, H. Aly Aulia, Lc., M.Hum.

Dalam amanatnya Aly menyampaikan, jika mereka (48 siswa Muallimin) adalah kader muhammadiyah untuk masa yang akan datang.

“Perjalanan yang kalian lakukan ini bukan hanya sebagai hijrah makaniyah (perpindahan tempat) yang memindahkan kalian dari Jogja ke Solo, tapi perjalanan yang kalian lakukan ini harus diartikan sebagai hijrah dalam definisi berpikir, hijrah dalam definisi beramal dan hijrah dalam definisi beramar ma’ruf nahi mungkar,” ujarnya.

Prosesi pelepasan 48 kader terbaik  Mu’allimin diawali dengan seremoni penyerahan bendera Muhammadiyah dan bendera Muktamar yang akan dibawa dari Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta menuju arena Muktamar Muhammadiyah ke-48 di Edutorium UMS. Selanjutnya akan diserahkan kepada Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah dan Ketua Muktamar Muhammadiyah ke-48.

“Amanah dalam rangka mengibarkan bendera  Muhammadiyah dan bendera Muktamar memiliki misi membawa kemaslahatan bagi umat. Setiap langkah kalian adalah langkah tahmid, takbir dan istighfar dalam rangka menengakkan tauhidullah.” terang Aly.

Di akhir amanatnya, ia menyampaikan bahwa 48 siswa membuktikan bahwa perjalanan yang di oleh mereka merupakan langkah nyata sebagai simbol berilmu amaliah, “yang senantiasa menumbuhkan jiwa tajdid untuk melakukan perubahan-perubahan ke arah yang lebih baik,” kata Aly.

Tepat pukul 19.30 WIB, 48 anak panah berangkat melaksanakan amanah Long March membawa simbol-simbol Muhammadiyah. Perjalanan ini dilaksanakan bertepatan dengan peringatan hari pahlawan dan kelak akan menjadi sejarah dari proses perkaderan bagi seluruh anak panah Muhammadiyah di Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta.

“Semoga Allah memberikan kelancaran, kesehatan dan keselamatan bagi ananda sekalian,” tutup Aly sambil menyatakan bahwa Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta siap untuk menyambut Muktamar Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah ke-48. (*)


Wartawan: Dzikril Firmansyah

Comment

Your email address will not be published

There are no comments here yet
Be the first to comment here