News

News

MediaMU.COM

May 17, 2024
Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang
Breaking
Abdul Mu'ti: Bukan Mendiskriminasi, Islam Justru Memuliakan Perempuan Lewat Workshop, BMT UMY Komitmen Wujudkan “Modernisasi Koperasi” di Kabupaten Bantul Komitmen Mengabdi Di Daerah 3T, PENA UMY Menuju Sambi Rampas Gallery Walk GCWRI Jadi Saksi Aksi Pemuda-Pemudi Lintas Iman Rawat Perdamaian dan Lingkungan  Nur Ahmad Ghojali Harapkan LKSA Panti Asuhan Muhammadiyah Unggul Berkemajuan PC IMM Djazman Al Kindi Yogya dan BEM UAD Gelar Simposium Pemikiran Islam, Hadirkan Pendiri IMM JISRA Indonesia Suarakan Ecofeminism dan Kerukunan Lintas Iman dalam Global Conference on Women’s Rights in Islam (GCWRI) PCM Ngampilan Adakan Silaturahmi Sekaligus Pelepasan Calon Jamaah Haji Mie Lezatmu dan Mocaf Jadi Bukti Inovasi Cabang-Ranting Muhammadiyah dalam Dakwah Ekonomi PSHW UMY Amankan Tiket Menuju Babak 32 Besar Liga 3 Nasional Gelar Workshop Nasional, LPCRPM PP Siapkan Penguatan Cabang, Ranting, dan Masjid Mahasiswa UAD Tuntut Palestina Merdeka, Presiden BEM UAD: Negara Arab Jangan Cuma Peduli Minyak Saja! Ikut Aksi Bela Palestina, Rektor UAD: Anak Kecil Juga Pedih dengan Penderitaan Palestina Serukan Dukungan Palestina Merdeka, Dosen UAD: Pro Israel Hukumnya Haram Mughallazah Aksi Bela Palestina Menggema di Seluruh Kampus Muhammadiyah dan Aisyiyah Nasyiatul Aisyiyah gelar ToT Fasilitator Desa Ramah Perempuan dan Peduli Anak untuk Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat 1000 Cahaya: Muhammadiyah Gerakkan Ranting Hingga Sekolah untuk Cegah Krisis Iklim Keluarga Alumni UAD Hadiri Syawalan: Taburkan Maaf, Sucikan Hati, Eratkan Tali Persaudaraan Perguruan Tinggi Muhammadiyah - Aisyiyah Bakal Gelar Aksi Serentak Bela Palestina Perkuat Dakwah, Warga Muhammadiyah Bantul Hadiri Syawalan dan Pelepasan Ratusan Jamaah Haji

PWM DIY Berharap Sultan HB X Hadir dalam Pembukaan Musywil

Dok. Harian Jogja

YOGYA – Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) DIY melakukan audiensi dengan Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Kamis (12/1), di Kompleks Kantor Gubernur DIY.

PWM DIY terdiri dari Ketua Gita Danu Pranata, dan tiga Wakil Ketua yaitu Untung Cahyono, Azman Latif, dan Muhammad Isnawan. Turut mendampingi adalah anggota DPD RI M. Afnan Hadikusumo. Rombongan PWM disambut Plt. Asisten Bidang Pemberdayaan Sumber Daya Masyarakat, Aris Eko Nugroho, dan jajaran Setda mewakili Gubernur Sultan Hamengkubuwono X.

Dalam kesempatan tersebut PWM DIY menyampaikan agenda Musyawarah Wilayah (Musywil) XIII Muhammadiyah DIY sekaligus mengundang Gubernur DIY untuk hadir pada pembukaan Musywil tanggal 18 Februari 2023 di Universitas ‘Aisyiyah (Unisa) Yogyakarta.

Selain Musywil, PWM DIY juga membahas terkait upaya meningkatkan sinergitas dan kerjasama antara Muhammadiyah dengan Pemerintah Daerah. Sebagaimana diketahui, Muhammadiyah termasuk dalam pilar keistimewaan di Yogyakarta, sehingga keberadaannya tidak bisa dipisahkan dan sangat penting bagi pemerintah.

“Sinergitas dan kerjasama ini perlu ditingkatkan di antara keduanya. Artinya, Muhammadiyah dan Daerah Istimewa Yogyakarta tidak bisa dipisahkan,” tuturnya.

Pemerintah DIY menyambut baik audiensi PWM DIY serta siap meningkatkan kolaborasi dengan pihak manapun, tak terkecuali Muhammadiyah.

“Pemerintah DIY tidak masalah berkolaborasi dengan siapapun karena ini bagian dari cara kerja kita untuk menghasilkan sesuatu yang lebih luar biasa, termasuk kolaborasi dengan Muhammadiyah,” kata Aris Eko Nugroho.

Pemerintah DIY juga mengharapkan ada prorgam yang dapat dikerjakan bersama sehingga memberikan manfaat bagi masyarakat.

Aris Eko berharap, Musywil Muhammadiyah DIY di bulan Februari berjalan lancar dan Gubernur Sultan Hamengkubuwono X bisa hadir di pembukaan.

“Kami juga akan menyampaikan ke Gubernur terkait Musywil ini. Semoga beliau bisa menyempatkan waktunya untuk datang dan memberikan semangat bagi peserta,” tegas Aris. (*)

Wartawan: Dzikril Firmansyah

Comment

Your email address will not be published

There are no comments here yet
Be the first to comment here