PisauMu DIY Kenalkan Olahraga Lempar Pisau Lewat Kompetisi
YOGYA - Dalam gelaran Muhammadiyah Jogja Expo (MJE) #3 ini, terdapat berbagai kompetisi yang menarik. Salah satunya Kompetisi Lempar Pisau yang dihelat oleh PisauMu DIY, pada hari Ahad (26/11).
Kompetisi ini berlangsung di Lapangan Belakang Jogja Expo Center (JEC), dengan diikuti 98 peserta yang berlomba-lomba mengenai target untuk mendapatkan poin sebanyak-banyaknya.
Diadakannya kompetisi ini juga dalam rangka mengenalkan olahraga lempar pisau ke masyarakat luas.
“Kompetisi olahraga lempar pisau ini diselenggarakan dengan tujuan untuk meningkatkan keahlian, sekaligus ajang silaturahmi,” kata Pradika Jiwa Saputra selaku ketua panitia kompetisi.
Sementara itu, Ketua Lembaga Pengembangan Olahraga (LPO) PP Muhammadiyah Dr. Gatot Sugiharto, S.H., M.H. turut hadir sekaligus menyambut baik diadakannya kompetisi lempar pisau dari PisauMu DIY ini.“Kami sangat mengapresiasi LPO Wilayah Yogyakarta dan PisauMu yang secara aktif mengembangkan olahraga lempar pisau,” ucapnya.
Kompetisi lempar pisau ini terbagi dia bagian, yaitu pria dan wanita. Masing - masing peserta diberikan tiga pisau untuk dilempar ke target yang disediakan oleh panitia dengan jarak 3, 4, dan 5 meter.
Di setiap jarak, peserta melakoni 3 ronde, sehingga ada 9 kali lemparan dan jika ditotal dari keseluruhan tiga jarak tersebut, maka peserta melempar sebanyak 27 kali.
Namun, sebelum itu, para peserta menjalani sesi pre-round di setiap jarak sebagai pemanasan. “Jadi, satu ronde (pre-round) untuk pemanasan, lalu 3 ronde berikutnya untuk pertandingan,” jelas Pradika.
Penilaiannya berdasarkan pada perolehan poin dari peserta. Jika mengenai target di tengah bullseye, akan memperoleh 5 poin, kemudian target putih (pertama) dapat 4 poin, target biru dapat 3 poin, target putih (kedua) dapat 2 poin, dan area merah di luar hanya 1 poin.
Saat pertandingan, pisau yang dilempar harus sesuai dengan kamar targetnya. Misal, untuk pisau 1, maka harus dilempar ke kamar target 1 (kiri bawah), pisau 2 dilempar ke kamar target 2 (tengah atas), hingga pisau 3 dilempar ke kamar 3 (kanan bawah).
“Poin yang dihitung adalah pisau yang menancap dan sesuai kamarnya,” tambah Pradika.
Kompetisi PisauMu ini diadakan sekali putaran Penilaian peserta menggunakan sistem klasemen, dimana peserta yang memiliki poin terbanyak akan menjadi pemenang, diikuti peringkat kedua dan ketiga.
Untuk hadiah, juara 1 mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp. 1.000.000, juara 2 mendapatkan Rp. 750.000, dan juara 3 sebesar Rp. 500.000. Masing-masing pemenang juga mendapatkan trofi, untuk pria memperoleh Trofi Ketua LPO PP Muhammadiyah, sedangkan wanita menerima Trofi Ketua Umum PP ‘Aisyiyah. (*)
Wartawan: Dzikril Firmansyah
Ket: Foto para pemenang Kompetisi PisauMu DIY di MJE #3
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow