News

News

MediaMU.COM

May 3, 2024
Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang
Breaking
Kembali Rebut 3 Poin di Liga 3, PSHW UMY Pertahankan Ritme Permainan Timnas U-23 Gagal Kalahkan Irak, Haedar Nashir: Masih Ada Asa Suara Muhammadiyah Buka SM Farm, Ratusan Ekor Sapi Langsung Ludes Dipesan Ratusan Baliho Ketua PWPM DIY Penuhi Titik Strategis Gunungkidul, Isyarat Maju Pilkada Luar Biasa! 926 Guru PAUD/TK ABA Hadir di Silaturahim Keluarga Besar IGABA Sleman Demam Timnas, 200 Titik Pimpinan dan Amal Usaha Muhammadiyah Gelar Nobar PCIM Tiongkok Gelar Kajian Syawal Bersama Din Syamsuddin, Kuatkan Dakwah Melalui Diaspora Timnas Indonesia Kalah Atas Uzbekistan, Haedar Nashir Beri Semangat: Kalian Pahlawan Bangsa Tanpa Mahkota! Ramai Gelar Nobar Timnas U-23, Dosen UMY Beri Penjelasan Begini Rektor Berharap PSHW UMY Jadi Kebanggan Pemuda dan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Amanatkan Jaga Tradisi Syawalan, Haedar Nashir: Identitas Kita Sebagai Bangsa Haedar Nashir Tegaskan Muhammadiyah Netral dalam Politik, Ingatkan Semua Pihak Berintrospeksi Atasi Perubahan Iklim, MLH PP Muhammadiyah Tanam 1000 Pohon Mangrove Timnas U-23 Indonesia Kalahkan Korsel di Piala Asia, PP Muhammadiyah Beri Apresiasi Menang Lewat Adu Penalti lawan Korsel, Indonesia Satu Kaki Menuju Olimpiade 2024 Babak I Perempat Final Piala Asia U-23: Indonesia Unggul 2-1 atas Korea Selatan Inilah Doa untuk Mengharap Kemenangan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia PP Muhammadiyah Apresiasi Sikap Kenegarawanan Anies dan Ganjar Haedar Nashir: Indonesia Harus Dibangun dengan Pemikiran Moderasi dan Multi Perspektif Pasca Putusan MK, Abdul Mu'ti Apresiasi Sikap Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud

PCM Umbulharjo Jadikan Kajian Sabtu Pahing Implementasi Pedoman Hidup Beragama

YOGYA - Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Umbulharjo menyelenggarakan Pengajian Pimpinan setiap Sabtu Pahing dengan tema Pedoman Hidup beragama dalam Muhammadiyah. Pengajian perdana bertempat di Masjid Mujahidin Muja Muju Umbulharjo Yogyakarta pada Sabtu (2/12).

H. Dahuri Yusuf, Ketua Takmir Masjid Mujahidin dalam menyambut baik pengajian rutin yang diprogramkan ini, sekaligus menyambut kunjungan PCM, PRM (Pimpinan Ranting Muhammadiyah), dan takmir masjid se-Umbulharjo. 

Ketua PCM Umbulharjo, H. Safroni Saefudin dalam sambutannya juga menyampaikan bahwa kegiatan silaturrahmi dan pengajian pimpinan ba'da subuh direncanakan tiap selapan (35 hari) pada Sabtu pahing bertempat di masjid wakaf Muhammadiyah di Umbulharjo dan bergilir tiap PRM sebagai tuan rumahnya.

Ustadz H. Asep Sholahuddin, S.Ag., M.Pd.I., sebagai pembicara menyampaikan kajian dengan tema Pedoman Hidup Beragama Muhammadiyah. ia berpesan untuk mengambil hikmah meneladani KH. AR Fahruddin.

Pada suatu waktu, K.H. AR Fahruddin datang ke suatu masjid dan didapati jamaah dari pengurus PCM dan PRM yg tidak ada, maka tanggal 7 Juni 1980 lahir instruksi PP Muhammadiyah untuk mengadakan pengajian sebagai pembinaan internal. Dan pengajian yang diselenggarakan PCM Umbulharjo, menurut Asep, merupakan bagian pembinaan internal untuk pimpinanan cabang, ranting dan jamaah.

Dalam uraianya Asep juga menyampaikan beberapa pesan yg merupakan intruksi dari Pimpinan Pusat Muhammadiyah yaitu, 1. Ikhlas, Hendaklah menanamkan keikhlasan dalam berMuhammadiyah; 2. Menepati waktu dalam setiap kegiatan; 3. Tepati waktu sholat pada awal waktu; 4. Sholat berjamaah; 5. Memahami setiap bacaan sholat. 

Kegiatan yang diawali dengan sholat subuh berjamaah berlangsung dengan hikmat diikuti sekitar 150 orang dan diakhiri dengan sarapan soto bersama yang telah disediakan oleh takmir masjid Mujahidin dan PRM Muja Muju.

Berita ini diterima oleh mediamu.com dari rilisan pers pengajian sabtu pahing PCM Umbulharjo
Wartawan: Fatan Asshidqi

Comment

Your email address will not be published

There are no comments here yet
Be the first to comment here