Musyda XVII Sukses, Tegar Gantikan Gus Sholah sebagai Ketua PDPM Kota Yogya

Musyda XVII Sukses, Tegar Gantikan Gus Sholah sebagai Ketua PDPM Kota Yogya

Smallest Font
Largest Font

YOGYA - Setelah melalui serangkaian agenda, Musyawarah Daerah (Musyda) XVII Pemuda Muhammadiyah Kota Yogyakarta akhirnya sukses menghasilkan pimpinan baru lewat pemilihan yang diadakan pada Ahad (21 Rabiul Akhir 1445 H bertepatan 5 November 2023). Pemilihan yang berlangsung di Grha As Sakinah SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta berjalan dengan lancar dan sukses, ini menunjukkan bahwa Musyda sangat berkemajuan dan penuh butiran keteladanan.

Adapun, proses pemilihannya berbasis online dengan menggunakan peranti smartphone. Ini bagian dari bentuk digitalisasi merespons perkembangan zaman kontemporer. Selama pemilihan, seluruh peserta Musyda saling bergantian masuk ke ruangan untuk memilih pimpinan yang bakal didapuk untuk memimpin PDPM Kota Yogyakarta di periode 2023-2027.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Dari 17 calon, terpilihlah 9 orang formatur PDPM Kota Yogyakarta, sebagai berikut: 1) Guntur Aji Hidayatullah (92 suara). 2) Akhsanul Fikri Al Anshori (88 suara). 3) Muhammad Tegar (86 suara). 4) Muhammad Budi Setiawan (84 suara). 5) Muhammad Afdhol Mufti Alhakiki (77 suara). 6) Eka Krisna Jaya (70 suara). 7) Nuzulul Purwandana (67 suara). 8) Muhammad Isa Anshori (61 suara). 9) Muhammad Amien Mujadid (60 suara).

Setelahnya, kesembilan formatur melakukan rapat tertutup untuk memilih ketua, sekretaris, dan bendahara Pemuda Muhammadiyah Kota Yogyakarta. Hasil rapat memutuskan, Muhammad Tegar diamanahkan sebagai ketua, bersama Nuzulul Purwandana sebagai sekretaris, dan Muhammad Afdhol Mufti Alhakiki di posisi bendahara.

"Amanat ini adalah amanat yang luar biasa besar bagi saya. Dan saya mengingatkan, Pemuda Muhammadiyah ini bukan hanya milik ketua, sekretaris, dan bendahara, tapi milik kita semua. Karena itu, mari kita bekerja sama untuk memajukan Pemuda Muhammadiyah di kota ini,” ujar Tegar. 

Sementara itu, Sholahuddin Zuhri selaku Ketua PDPM Kota Yogyakarta periode sebelumnya optimis dengan komposisi dari pimpinan periode berikutnya. Sebab, para pimpinan baru ini menurutnya telah melalui tahap perkaderan yang berjenjang di Pemuda Muhammadiyah serta melalui proses panjang di Ikatan Pelajar Muhammadiyah maupun Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah. 

Terlebih, Tegar yang diamanahkan sebagai ketua merupakan alumni Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta, sehingga pengetahuan soal organisasi, perkaderan, serta beberapa aspek lainnya dirasa sudah cukup matang.

"Saya kira (komposisi PDPM Kota Yogyakarta) ini cukup bagus, dan insya Allah dapat berjalan dengan baik," kata pria yang akrab disapa Gus Sholah itu. (*) 

Wartawan: Dzikril Firmansyah

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow