MPKU Bambanglipuro Terima Bantuan Alkes dari PT KAI Untuk Layanan Kesehatan Gratis
BANTUL - PT Kereta Api Indonesia (KAI) memberikan bantuan berupa obat obatan dan Bahan Habis Pakai (BHP) kepada PCM Bambanglipuro melalui Majelis Pembinaan Kesehatan Umum (MPKU) pada Kamis 25/4/24 di Klinik PKU Muhammadiyah Bambanglipuro.
Bantuan ini, secara simbolis diserahkan oleh Parjiyono, assistant manager program dan evaluasi pengamanan dari PT KAI. Sedangkan dari PCM Bambanglipuro dihadiri langsung oleh Ketua Drs. H. Sudadi didampingi oleh beberapa anggota dari MPKU diantaranya dr. Fasha Since Andampury MMR, dan Ani Rahmawati, S.Kep. serta Susanti SIP.
Tunggal Yunanto, selaku Ketua MPKU Bambanglipuro menyatakan bahwa bantuan ini merupakan tindak lanjut dari hubungan dan komunikasi yang telah dibangun sebelumnya antara MPKU PCM Bambanglipuro dengan PT KAI.
Bantuan tersebut dimanfaatkan oleh MPKU Bambanglipuro melalui Klinik PKU untuk mengadakan pengobatan gratis bagi warga masyarakat sekitar. Warga sendiri amat antusias menyambut adanya layanan kesehatan gratis, tak kurang dari 150 orang telah hadir.
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow