MCCC PCM Mergangsan Peduli ODP
YOGYA — Rabu, 06 Mei 2020 dilaksanakan sebuah kegiatan sosial oleh Lazismu Mergangsan berlokasi di Kawasan Bantaran Sungai Code, Wilayah Ranting Muhammadiyah Keparakan Lor, Kel.Keparakan, Kec.Mergangsan, Kota Yogyakarta.
Tiga personil Lazismu Mergangsan menjalankan program mulia itu, Tri Haryanto (Ketua KL Lazis MG), Pimpinan Harian PCM Mergangsan Wibowo,S.Kom, MM dan Admin.Lazismu Mergangsan Rahardian Alamsyah.
Kepada mediamu.com PCM Mergangsan memberikan informasi “Ini adalah program Posko MCCC PCM Mergangsan Peduli Orang Dalam Pengawasan (ODP) dengan memberikan sembako bagi ODP yang sedang melakukan Isolasi Mandiri di rumahnya” ungkap Wibowo.
Jumlah ODP ada 2 orang, ODP-1 adalah setelah melayat ayah kandungnya dari Semarang, yang bersangkutan merupakan tulang pungung keluarga, memiliki 3 balita, dan lansia,dan istrinya ikut dikarantina mandiri. ODP-2 adalah seorang yang terkena PHK dari Bali.
Pengurus Kampung Keparakan Lor dan PRM Keparakan Lor menyambut sangat baik dan mendukung program Lazismu Mergangsan Peduli ODP ini.
“Menurut Ust.Rokhim selaku Ketua PRM Keparakan Lor, bantuan kepada warganya sangat bermanfaat sekali, karena bantuan yang ada baru dari MCCC Mergangsan.” Kisah Wibowo.
Senada dengan Ketua PRM, selaku Ketua RW, Pak Marno mengaku senang dan menyambut baik program kemanusiaan, MCCC Mergangsan Peduli ODP dan mendoakan semoga selalu lancar dalam perjuangan untuk kemanusiaan serta memberi untuk negeri.
“Kami dari Posko MCCC PCM Mergangsan, siap menerima dan menjemput donasi. Selain program yang sudah dilakukan tadi kami juga memberikan 250 Nasi Bungkus di sepanjang jalan di wilayah Mergangsan bagi Dhuafa, Tukang Becak, Ojol,Tukang Parkir, Program selanjutnya adalah memberikan Sembako kepada 18 Ranting se Mergangsan. “ ujar Wibowo
Kepada masyarakat yang ingin membantu program kemanusiaan ini dapat menyalurkan donasi melalui Rekening BNI SYARIAH 0918476273 a.n. Lazismu Mergangsan. Bisa juga datang langsung di Kantor Lazismu Mergangsan, Gedung Sayap Utara, Komplek PAY Putra Muhammadiyah Lowanu, Jl.Lowanu Mg.III/1361 Kel.Brontokusuman, Kec.Mergangsan, Kota Yogyakarta 55153. (Chip)
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow