Ketum IMM DIY Ajak Ormas Kawal Pilkada: Ada Banyak Musuh dan Praktik Kotor
SLEMAN – Ketua Umum Dewan Pimpinan Daerah Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Daerah Istimewa Yogyakarta (DPD IMM DIY), Muhammad Taufiq Firdaus mengajak seluruh pihak untuk menjadikan Pilkada serentak tahun 2024 ini menjadi satu kontestasi yang betul-betul menjunjung tinggi nilai-nilai demokratis.
“Kami mengajak seluruh insan untuk terlibat sebagai relawan (untuk mengawal pemilu-red), karena kami melihat keterlibatan masyarakat sipil dan organisasi kepemudaan merupakan satu kesatuan dalam mengawasi kinerja lembaga Bawaslu,” ujarnya pada Kamis (3/10) dalam acara Bawaslu Goes to Jogja di Griya Persada Convention Hotel & Resort Kaliurang.
Taufiq mengatakan bahwa para relawan kawal pemilu tidak mau membiarkan KPU dan Bawaslu bekerja sendirian, karena lawan-lawan dan praktik kotor di Pilkada ini sangat besar dan banyak.
Ia melihat entitas musuh pada pemilu ini datang dalam bentuk yang abstrak dan imajiner, baik secara fisik maupun nonfisik dan muncul dalam setiap Pilkada serentak.
“Karena itu tanpa ada partisipasi dari rekan-rekan semua, maka pilkada akan jauh dari harapan, cita-cita negara, dan tujuan konstitusi,” ingatnya.
Jadi, penting untuk bagaimana partisipasi masyarakat dalam penyelenggaraan pemilihan. Maka, diharapkan organisasi masyarakat bisa bergabung dan menjadikan diri bagian dari relawan pemantauan Pilkada 2024.
Apalagi, Daerah Istimewa Yogyakarta jadi salah satu daerah yang memiliki tingkat kerawanan yang sangat rendah, artinya ini memang bukan tanpa masalah tapi harus dijaga.
Masyarakat merupakan bagian yang menjadi satu kekuatan yang besar, maka masyarakat sipil lintas sektor harus bekerja sama dalam bentuk kolektivitas yang terjaga.
“Karena musuh-musuh kita sangat banyak, baik dalam bentuk dan jenis rupa itu hadir di tengah-tengah kita,” tandas Taufiq. (*)
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow