Bina dan Berdayakan Masyarakat Petani, Masjid Al Ihsan Timunsari Terpilih Jadi Masjid Unggulan

Bina dan Berdayakan Masyarakat Petani, Masjid Al Ihsan Timunsari Terpilih Jadi Masjid Unggulan

Smallest Font
Largest Font

YOGYA - Ada yang menarik dari Muhammadiyah Jogja Expo #3 ini, dimana dalam ajang penghargaan, ada satu nominasi menarik, yaitu masjid unggulan. Di nominasi ini, masjid-masjid menampilkan program unggulannya. 

Salah satunya Masjid Al Ihsan Timunsari, Gunungkidul yang mendapatkan penghargaan sebagai masjid unggulan dalam MJE #3 ini, pada Ahad (11/2) di Aula Gedung Muhammadiyah DI Yogyakarta. Selain Masjid Al Ihsan Timunsari, ada dua masjid lain yang memperoleh penghargaan sama, yaitu Masjid KH. Ahmad Dahlan Banguntapan Selatan, Bantul dan Masjid Mujahidin Gegulu, Kulon Progo.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Masjid Al Ihsan Timunsari sendiri merupakan salah satu rintisan Pimpinan Ranting Muhammadiyah berbasis komunitas dan masjid. Ini sebagai bagian dari program Lembaga Pengembinaan Cabang Ranting dan Pembinaan Masjid (LPCRPM) PWM DIY untuk memperluas dakwah tidak terbatas pada luas wilayah.

Beberapa program unggulan yang dimiliki Masjid Al Ihsan Timunsari adalah berkaitan dengan pemberdayaan masyarakat yang sebagian besar petani dan peternak. Lalu juga mengembangkan usaha-usaha kecil yang bisa mendukung masyarakat petani dan peternak. 

“Selain pemberdayaan, kami juga menguatkan keislamannya. Jadi, misalnya masyarakat bertani dan beternak terus nanti kami ikut support terus kami tarik ke masjid untuk diberikan materi agama,” kata Gunanto, Takmir Masjid Al Ihsan Timunsari.

Dari Takmir Masjid Al Ihsan tentu merasa senang dan berterima kasih atas diberikannya penghargaan sebagai salah satu masjid unggulan. Ini akan menjadi pemicu semangat dari mereka untuk istiqomah agar lebih baik lagi untuk membina dan memberdayakan masyarakat.

“Kami sangat senang dan mengucapkan terima kasih sekali pada pihak yang sudah berkontribusi sehingga kami bisa menjadi masjid unggulan. Mohon bimbingannya selalu agar kami bisa tetap istiqomah untuk menjadi lebih baik lagi,” ucap Gunanto. (*)

Wartawan: Dzikril Firmansyah

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow