News

News

MediaMU.COM

May 4, 2024
Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang
Breaking
Kembali Rebut 3 Poin di Liga 3, PSHW UMY Pertahankan Ritme Permainan Timnas U-23 Gagal Kalahkan Irak, Haedar Nashir: Masih Ada Asa Suara Muhammadiyah Buka SM Farm, Ratusan Ekor Sapi Langsung Ludes Dipesan Ratusan Baliho Ketua PWPM DIY Penuhi Titik Strategis Gunungkidul, Isyarat Maju Pilkada Luar Biasa! 926 Guru PAUD/TK ABA Hadir di Silaturahim Keluarga Besar IGABA Sleman Demam Timnas, 200 Titik Pimpinan dan Amal Usaha Muhammadiyah Gelar Nobar PCIM Tiongkok Gelar Kajian Syawal Bersama Din Syamsuddin, Kuatkan Dakwah Melalui Diaspora Timnas Indonesia Kalah Atas Uzbekistan, Haedar Nashir Beri Semangat: Kalian Pahlawan Bangsa Tanpa Mahkota! Ramai Gelar Nobar Timnas U-23, Dosen UMY Beri Penjelasan Begini Rektor Berharap PSHW UMY Jadi Kebanggan Pemuda dan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Amanatkan Jaga Tradisi Syawalan, Haedar Nashir: Identitas Kita Sebagai Bangsa Haedar Nashir Tegaskan Muhammadiyah Netral dalam Politik, Ingatkan Semua Pihak Berintrospeksi Atasi Perubahan Iklim, MLH PP Muhammadiyah Tanam 1000 Pohon Mangrove Timnas U-23 Indonesia Kalahkan Korsel di Piala Asia, PP Muhammadiyah Beri Apresiasi Menang Lewat Adu Penalti lawan Korsel, Indonesia Satu Kaki Menuju Olimpiade 2024 Babak I Perempat Final Piala Asia U-23: Indonesia Unggul 2-1 atas Korea Selatan Inilah Doa untuk Mengharap Kemenangan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia PP Muhammadiyah Apresiasi Sikap Kenegarawanan Anies dan Ganjar Haedar Nashir: Indonesia Harus Dibangun dengan Pemikiran Moderasi dan Multi Perspektif Pasca Putusan MK, Abdul Mu'ti Apresiasi Sikap Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud

Pesan Dahlan Rais di Bulan Syawal: Jaga Komunikasi dan Syukur

SURAKARTA — Ketua PP Muhammadiyah, Drs. A. Dahlan Rais, M.Hum. memberikan pesan agar di bulan Syawal ini untuk senantiasa jaga komunikasi dan rasa syukur. Hal ini disampaikan saat menerima silaturahmi dari Karyawan Kantor PP Muhammadiyah di kediamannya pada Senin (22/4).

Menurutnya, komunikasi ini lebih-lebih anak dengan orang tua. Bagi yang masih memiliki orang tua, baik itu orang tua kandung, sambung maupun mertua. Dahlan meningkatkan jaga komunikasi yang baik, sebab jika nanti sudah tiada itu sangat dirindukan.

Jalinan komunikasi itu lebih-lebih ketika pada momen Idulfitri atau Syawalan. “Inikah tradisi baik, kita akan kesulitan jika tidak ada syawalan untuk berkomunikasi dan saling bermaafan dengan orang banyak,” tutur Dahlan.

Selain menjaga komunikasi, Dahlan Rais juga berpesan untuk selalu memanjat rasa syukur. "Terlebih telah dipilih oleh Allah SWT untuk bisa berkhidmat dan beraktivitas di Persyarikatan Muhammadiyah apapun itu posisinya," ujarnya.

Pada kesempatan ini, perwakilan karyawan Kantor PP Muhammadiyah di Yogyakarta, Sofriyanto Sholih menyampaikan terima kasih telah diterima dengan hangat oleh Dahlan Rais bersama istri.

"Silaturahmi ini juga untuk menimba ilmu dari tokoh-tokoh Muhammadiyah. Pasalnya, kunjungan silaturahmi syawalan ini juga dilakukan ke beberapa tokoh lain seperti Sukriyanto AR, Rosyad Sholeh, Muchlas Abror, dan lainnya yang tinggal di Yogyakarta dan Surakarta," kata Sholih. (*)

Comment

Your email address will not be published

There are no comments here yet
Be the first to comment here