PDPM Sleman Dikukuhkan, Nahkoda Baru Siap Berjuang Dengan Semangat Fastabiqul Khairat
SLEMAN - Gema Mars Sang Surya dan Pemuda Muhammadiyah menggetarkan ruangan Mall SCH pada hari Ahad, 15 Oktober 2023, saat mengiringi upacara Pengukuhan Pengurus Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Sleman untuk periode 2023-2027.
Pengukuhan yang sakral dan penuh makna tersebut berjalan sukses dan lancar, dihadiri oleh berbagai tokoh terkemuka seperti Drs. Afnan Hadi Kusumo dari DPD RI, Ir. Syauqi Suratno, seorang calon DPD RI, dan Drs. H. Sri Purnomo, yang mewakili Bupati Sleman. Acara juga dihadiri oleh Ketua PWPM DIY, Ketua PDPM Se-DIY, ORTOM, serta jajaran pimpinan PDA dan PDA Sleman. Kehadiran keluarga, istri, dan anak-anak Pengurus PDPM yang dilantik menambah kemeriahan dan keistimewaan dari acara ini.
Prakasa Radya Sulendra (Aat) telah dipilih sebagai Nahkoda Baru PDPM Sleman dan dalam pidatonya, ia mengajak seluruh pimpinan dan anggota PDPM Sleman untuk bersatu dan berjuang bersama dalam membangun Sleman dengan semangat fastabiqul khairat. Selain itu, ia juga mendorong semua anggota untuk menjadi pengusaha dan pelaku dakwah di kalangan generasi milenial dengan berpegang pada akhlak yang mulia.
Mengenai acara Pengukuhan yang diadakan di Mall SCH, Arif Hakim, Sekretaris PDPM Sleman, menjelaskan bahwa acara tersebut merupakan salah satu bentuk dakwah yang dapat dilakukan oleh generasi milenial di berbagai tempat melalui kegiatan yang positif.
PDPM Sleman siap untuk berkolaborasi dengan berbagai elemen masyarakat dalam upaya memajukan Kabupaten Sleman, sambil tetap memperhatikan pentingnya menjaga suasana damai menjelang Pemilu 2024.
Berita ini disadur mediamu.id dari suaramuhammadiyah.id dengan artikel berjudul Nahkoda Baru PDPM Sleman Membawa Semangat Baru
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow