Bertemu Busyro Muqoddas, DPD IMM DIY Siap Cetak Kader Anti Korupsi

Bertemu Busyro Muqoddas, DPD IMM DIY Siap Cetak Kader Anti Korupsi

Smallest Font
Largest Font

YOGYA - Jajaran Dewan Pimpinan Daerah Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (DPD IMM) D.I. Yogyakarta melakukan silaturahmi dengan Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Dr. H. M. Busyro Muqoddas, S.H., M.Hum., pada Selasa (9/1). di Gedung Pusat Dakwah Muhammadiyah Yogyakarta. 

Kedatangan Ketua Umum M. Taufiq Firdaus beserta segenap DPD IMM DIY dan Ketua Pimpinan Cabang (PC) IMM se-DIY ke PP Muhammadiyah tentunya untuk membicarakan banyak hal. Beberapa diantaranya terkait dengan bagaimana dinamika kebangsaan demokrasi di Pemilu 2024 dan program-program strategis dari DPD IMM DIY yang bisa dikolaborasikan dengan PP Muhammadiyah. 

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Satu hal yang menjadi langkah taktis dan konkret dari DPD IMM DIY adalah program Sekolah Anti Korupsi. 

“PP Muhammadiyah mendukung penuh program Sekolah Anti Korupsi yang akan dikolaborasikan dengan tiga majelis ataupun lembaga yang ada di bawah PP Muhammadiyah, seperti LHKP, MHH dan Majelis Diktitbang. Setelahnya kami akan membuka komunikasi pasca pertemuan ini,” jelas Taufiq Firdaus.

Lanjutnya, pertemuan ini memberikan motivasi dan optimisme yang kuat di tengah kondisi kebangsaan yang akhir-akhir ini menjadi Ironi bagi kita di internal Muhammadiyah maupun luar Muhammadiyah secara umum.

Perilaku-perilaku politisi yang bersifat transaksional dan pragmatis perlu kiranya dari IMM mengintervensi sekaligus menjernihkan kembali. Sehingga politik di negeri ini mengedepankan keadaban, integritas, dan politik dengan langkah-langkah strategis. 

“Jadi bukan cuma menjadi basis massa, relawan ataupun martir dan sebatas pemberi suaka suara, sehingga kedudukannya justru sangat direndahkan,” ujar Daus -sapaan akrabnya.

Maka, Sekolah Anti Korupsi yang digagas oleh DPD IMM DIY ini diharapkan dapat menanamkan nilai-nilai integritas kepada kader, yang khususnya yang ada DIY.

Bahwa integritas itu menjadi kunci utama jadi seorang kader atau manusia yang berkarakter, dimana tidak mudah diombang-ambing oleh kepentingan tidak mudah terbawa arus oleh kelompok tertentu ataupun juga mengambil hak dari yang bukan kewenangannya bukan dari haknya. 

Semangat anti korupsi menjadi oase bagi masyarakat, apalagi akhir-akhir ini terjadi terpaan kasus di KPK yang menjadi lembaga yang lahir pasca reformasi dengan semangat anti korupsi, justru hari ini telah disusupi oleh agenda kekuasaan yang justru mereduksi perjuangan perjuangan. 

Hal itu terbukti dari berbagai macam perilaku yang dilanggar secara kode etik dan pidana juga. Termasuk saat Ketua KPK menjadi tersangka kasus suap. Tentunya, ini menjadi satu tamparan dan PR besar bagi perjuangan anti korupsi yang ada di Indonesia 

“Karena itu Anti Korupsi menjadi nafas perjuangan kita nafas pergerakan kita sekaligus menjadi gambaran besar bagi DPD IMM DIY untuk terlibat terhadap perjuangan Anti Korupsi,” tegas Daus. (*) 

Wartawan: Dzikril Firmansyah

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow