Tebar Kebermanfaatan, PRM dan PRA Kaliduren 3 Gelar Layanan Kesehatan Gratis

Tebar Kebermanfaatan, PRM dan PRA Kaliduren 3 Gelar Layanan Kesehatan Gratis

Smallest Font
Largest Font

SLEMAN - Pimpinan Ranting Muhammadiyah dan Aisyiyah (PRM dan PRA) Kaliduren 3, Jowahan, Moyudan, Sleman menggelar layangan kesehatan bagi masyarakat pada Ahad (28/1) di Masjid Al Huda Kaliduren 3. Layanan yang disediakan dalam kegiatan ini antara lain layanan pengukuran berat dan tinggi badan, lingkar perut, tekanan darah, dan pemeriksaan asam urat. Di samping itu, kegiatan ini juga memberikan pemeriksaan gula darah bagi masyarakat diatas usia 15 tahun serta Cholesterol bagi masyarakat di atas 59 tahun secara gratis.

Kegiatan layanan kesehatan ini terbuka bagi masyarakat umum, muslim maupun non muslim, dan dihadiri oleh sekitar 100 orang. Ada pula penyuluhan kesehatan yang disampaikan oleh dr. Muhammad Nashih Ulwan dengan materi tentang hipertensi, gula darah, asam urat, makanan penyebabnya dan upaya pencegahannya.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Kegiatan layanan kesehatan yang telah terselenggaran 3,5 tahun ini senantiasa dinanti masyarakat Kaliduren, bisa dilihat dari antusiasmenya di sepanjang waktu. Semangat pengelola yang dimotori secara mandiri dari jamaah kampung yang bekerja di rumah sakit, klinik, hingga puskesmas patut dijadikan teladan dalam mensikapi peningkatan kesehatan masyarakat ini.

Kontributor: Hidayatullah, PCM Moyudan

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow