Peserta Muktamar Mulai Berdatangan, Sebagian Mampir ke Yogyakarta
KULON PROGO – Peserta dan penggembira Muktamar Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah ke – 48 sudah mulai berdatangan menuju Surakarta sejak Selasa (15/11). Beberapa ada yang langsung ke Surakarta, dan ada juga yang mampir terlebih dahulu di kota lain, salah satunya di Yogyakarta.
Seperti yang dilakukan oleh rombongan dari Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Papua dan Jambi. Kedua rombongan baru saja tiba di Yogyakarta International Airport (YIA), pada Rabu (16/11) sore.
Kedatangan rombongan disambut langsung oleh Komandan KOKAM Wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta Wahyu Gunawan Wibisono SP. didampingi anggota KOKAM Markas Daerah Kulon Progo dan Cabang Mlati, Sleman.
Ketua PWM Papua, Subhan Hafidz turut bersyukur bisa sampai dengan selamat bersama dengan rombongan peserta yang mencapai 42 orang.
“Alhamdulillah, aman dan senang. Para peserta juga sangat gembira, bahkan hampir satu pesawat berisi rombongan PWM Papua untuk ke Muktamar,” ungkapnya.
Selain itu, dari rombongan Papua juga membawa atribut adat berupa topi khasnya untuk dipakai saat pembukaan Muktamar ke – 48 , Sabtu (19/11) nanti.
“Pemakaian atribut adat ini atas instruksi dari Panitia Pusat, terutama untuk Ketua Pimpinan Wilayah wajib memakainya saat Muktamar, menurut saya ini sangat unik,” jelas Subhan.
Ia juga mengatakan bahwa sebagian dari rombongan Papua akan menetap dulu di Jogja dan esoknya menuju ke Solo ke tempat yang sudah disediakan panitia.
“Kita doakan mudah – mudahan Muktamar sukses dan bisa dihadirkan pemimpin yang lebih baik serta menghasilkan program – program yang insyaallah dapat memajukan Muhammadiyah, untuk bangsa dan alam semesta,” tutur Subhan.
Kemudian, dari rombongan Jambi lewat penuturan Agus Setiono selaku Wakil Sekretaris PWM Jambi, juga melalui perjalanan dengan menyenangkan dan mengapresiasi sambutan yang diberikan oleh KOKAM DIY.
“Alhamdulillah, perjalanan tadi sangat menyenangkan dan sambutan yang diberikan juga meriah untuk kegiatan Muktamar ini,” katanya.
Agus menambahkan dari Jambi membawa peserta sebanyak 59 orang untuk mengikuti Muktamar nanti. Terdiri dari lima orang utusan wilayah dan 54 orang lainnya dari masing – masing PDM se- Jambi.
“Tentu, kita harapkan di Muktamar ke – 48 ini bisa bergembira, seperti edisi sebelumnya dan berikutnya nanti,” ucap Agus yang juga peserta Tanwir Pra – Muktamar. (*)
Wartawan: Dzikril Firmansyah
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow