LSBO PP 'Aisyiyah Rilis Senam Untuk Kesehatan dan Stamina di Usia 40-an

LSBO PP 'Aisyiyah Rilis Senam Untuk Kesehatan dan Stamina di Usia 40-an

Smallest Font
Largest Font

YOGYAKARTA – Gerakan senam terbaru yang diberi nama "Aisyiyah Bahagia" baru saja dirilis oleh Lembaga Seni Budaya dan Olahraga (LSBO) Pimpinan Pusat 'Aisyiyah (PPA) sebagai bagian dari upaya pembaharuan dari Senam ’Aisyiyah Ceria yang telah diperkenalkan 5 tahun lalu.

Senam "Aisyiyah Bahagia" memiliki durasi 35 menit dengan serangkaian gerakan yang sederhana dan mudah diikuti serta diingat. Senam tersebut dibagi menjadi fase pemanasan, gerakan inti, dan fase pendinginan, senam ini melibatkan pemanasan selama 5 menit, gerakan inti selama 25 menit, dan pendinginan selama 5 menit.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Lagu yang menyertai senam ini adalah hasil ciptaan kader ‘Aisyiyah, mengusung konsep pembelajaran rohani dengan irama instrumen yang penuh energi dan semangat.

Musik senam ’Aisyiyah Bahagia menggambarkan makna kehidupan di dunia yang terkait dengan Allah Subhanahu Wata’ala.

Widyastuti, Ketua LBSO, menyatakan bahwa gerakan dalam senam "’Aisyiyah Bahagia" dapat dinikmati oleh semua kalangan dan usia. Rangkaian gerakan ini telah disesuaikan dengan kondisi otot manusia pada usia 40 tahun.

“Senam ’Aisyiyah Bahagia telah memenuhi standar kesehatan otot untuk masyarakat pada usia 40 tahun. Dengan durasi yang lebih panjang, yakni 35 menit, senam ini terbukti tidak menyebabkan kelelahan; malah dapat meningkatkan stamina dan daya tahan tubuh,” terangnya.

Disarankan untuk melaksanakan senam ’Aisyiyah Bahagia di luar ruangan, baik pada pagi hari sebelum matahari terik maupun di sore hari setelah matahari turun. Untuk menonton dan mengikuti senam ’Aisyiyah Bahagia secara langsung, dapat diakses di kanal Youtube LSBO PP ‘Aisyiyah. 

sumber: Muhammadiyah.or.id
Wartawan: Fatan Asshidqi

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow