News

News

MediaMU.COM

May 2, 2024
Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang
Breaking
Luar Biasa! 926 Guru PAUD/TK ABA Hadir di Silaturahim Keluarga Besar IGABA Sleman Demam Timnas, 200 Titik Pimpinan dan Amal Usaha Muhammadiyah Gelar Nobar PCIM Tiongkok Gelar Kajian Syawal Bersama Din Syamsuddin, Kuatkan Dakwah Melalui Diaspora Timnas Indonesia Kalah Atas Uzbekistan, Haedar Nashir Beri Semangat: Kalian Pahlawan Bangsa Tanpa Mahkota! Ramai Gelar Nobar Timnas U-23, Dosen UMY Beri Penjelasan Begini Rektor Berharap PSHW UMY Jadi Kebanggan Pemuda dan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Amanatkan Jaga Tradisi Syawalan, Haedar Nashir: Identitas Kita Sebagai Bangsa Haedar Nashir Tegaskan Muhammadiyah Netral dalam Politik, Ingatkan Semua Pihak Berintrospeksi Atasi Perubahan Iklim, MLH PP Muhammadiyah Tanam 1000 Pohon Mangrove Timnas U-23 Indonesia Kalahkan Korsel di Piala Asia, PP Muhammadiyah Beri Apresiasi Menang Lewat Adu Penalti lawan Korsel, Indonesia Satu Kaki Menuju Olimpiade 2024 Babak I Perempat Final Piala Asia U-23: Indonesia Unggul 2-1 atas Korea Selatan Inilah Doa untuk Mengharap Kemenangan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia PP Muhammadiyah Apresiasi Sikap Kenegarawanan Anies dan Ganjar Haedar Nashir: Indonesia Harus Dibangun dengan Pemikiran Moderasi dan Multi Perspektif Pasca Putusan MK, Abdul Mu'ti Apresiasi Sikap Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud FLC PWM DIY dan SDN Karangsari Kolaborasi Tingkatkan Motivasi Belajar Anwar Abbas Harap Muhammadiyah-NU Bersatu Hadapi Peralihan Peradaban Ketum PP Pemuda Muhammadiyah Minta Semua Pihak Hormati Putusan MK Inilah Makna Syawalan Bagi Cabang Ranting dan Masjid Berkemajuan

IMM DIY Optimalkan Kegiatan Daring

YOGYA – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Daerah Istimewa Yogyakarta mengimbau kepada seluruh kader IMM se-DIY tentang dua hal pokok di masa pandemi Covid-19. Yakni, terus meningkatkan ibadah dan berdoa agar pandemi segera berakhir, serta melaksanakan PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat) dengan melakukan 5M.

Hal tersebut mempertimbangkan kasus peningkatan penyebaran Covid-19 di DIY. Sesuai data pada 12 Juli 2021 jumlah kasus terkonfirmasi 76.623, suspek 53.040, dan meninggal 1.979. Sekaligus merespon Edaran PP Muhammadiyah Nomor 05/EDR/I.0/E/2021.

Menurut M. Akmal Akhsan, Ketua Umum DPD IMM DIY, kegiatan luring yang melibatkan banyak orang atau menimbulkan kerumunan agar tidak dilaksanakan untuk sementara waktu. “Dan dapat dioptimalkan melalui daring,” tandas Akmal Ahsan kepada mediamu.com, Senin (19/7), didampingi Farhan Aji D. (sekretaris umum).

DPD IMM DIY berharap kepada kadernya untuk meningkatkan budaya literasi, terutama dalam mengelola informasi terkait Covid-19. Selain itu, menangkal berita hoaks yang dapat menimbulkan kepanikan dan tindakan mubazir (panic buying) bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.

Mengimbau pula kepada kader IMM se-DIY untuk mengikuti kebijakan dan pandangan Pimpinan Pusat Muhammadiyah tentang pandemi Covid-19 dan vaksinasi.

“Diharapkan tidak terlibat dalam perdebatan yang menggiring narasi untuk tidak percaya Covid-19 dan menolak vaksinasi,” tandas Akmal.

DPD IMM DIY saat ini menghidupkan #KaderBantuKader oleh seluruh elemen Komisariat, Cabang? hingga Pimpinan Daerah sebagai ikhtiar bersama menanggulangi kemungkinan buruk akibat paparan Covid-19 sekaligus sebagai upaya untuk meningkatkan solidaritas sesama kader.

Dalam rangka pencegahan dan antisipasi penyebaran Covid-19, DPD IMM DIY telah menggalang dana. Donasi per 18 Juli 2021 sejumlah Rp 10.155.000,- dan pengeluaran Rp 7.154.000,- untuk logistik kader bantu kader #1.

Data penyebaran Covid-19 DPD IMM DIY per 18 Juli 2021 mencapai 60 orang kader meliputi 5 kader (Kulonprogo), 1 kader (Bantul), 3 kader (PC BSKM), 2 kader (DPD IMM DIY), 7 kader (PC Sleman), 21 kader (PC AR Fakhruddin) dan 21 kader (PC Djazman Alkindi).

“Mereka terpapar karena kegiatan pribadi masing-masing,” jelas Akmal. ()*

Wartawan/Editor: Affan Safani Adham

Comment

Your email address will not be published

There are no comments here yet
Be the first to comment here